Lowongan Kerja

Monday, September 17, 2012

Efek Penggantian Jagung dengan Biji Alpukat yang Direndam Air Panas dalam Ransum terhadap Retensi Bahan Kering, Bahan Organik dan Protein Kasar pada Ayam Broiler

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penggantian jagung dengan tepung biji alpukat dalam ransum terhadap retensi bahan kering, bahan organic dan protein kasar ayam broiler. Percobaan ini dilaksanakan dilaksanakan di Laboratorium Nutrisi Unggas dan Non Ruminansia Jurusan Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Jambi. Penelitian ini menggunakan 100 ekor ayam broiler umur 2 hari strain Platinum yang diberi ransum basal dengan penambahan tepung biji alpukat. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lenglap dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang diberikan adalah taraf penggantian jagung dengan tepung biji alpukat dalam ransum yaitu BA-0 (ransum tanpa tepung biji alpukat), BA-5 (ransum dengan 5 % tepung biji alpukat tanpa direndam), BAR-% (ransum dengan 5% tepung biji alpukat yang direndam air panas), BA-10 ( ransum dengan 10 % tepung biji alpukat tanpa direndam) dan BAR-10 (ransum dengan 10 % tepung biji alpukat yang direndam air panas).Peubah yang diamati adalah retensi bahan kering, bahan organic dan protein kasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggantian jagung dengan tepung biji alpukat tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap retensi bahan kering, bahan organic dan protein kasar. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggantian jagung dengan tepung biji alpukat yang direndam dan tanpa direndam dengan air panas dapat dilakukan tanpa mempengaruhi retensi bahan kering, bahan organic dan protein kasar.

Download Selengkapnya Klik Di Sini

No comments:

Post a Comment